SMKN 13 Malang Gelar Program Kegiatan Keagamaan Selama Bulan Ramadhan

Ramadhan Kareem

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, SMKN 13 Malang mengadakan berbagai program kegiatan keagamaan yang melibatkan seluruh siswa dan guru. Salah satu kegiatan unggulan adalah penggantian apel pagi yang biasanya dilakukan, dengan sholat dhuha berjamaah. Kegiatan ini diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh siswa serta bapak dan ibu guru.

Selain itu, SMKN 13 Malang memberikan kesempatan khusus bagi siswa untuk mengisi dua jam pelajaran terakhir setiap harinya dengan kegiatan keagamaan. Selama waktu tersebut, para siswa diajak untuk membaca Al-Qur’an dan mempelajari materi-materi keagamaan yang telah disiapkan oleh guru Pendidikan Agama. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman agama serta meningkatkan nilai-nilai spiritual di kalangan siswa.

Kegiatan keagamaan ini didampingi oleh dua guru pendamping terdiri dari wali kelas dan 1 guru tambahan, serta materi yang disiapkan oleh guru-guru Pendidikan Agama masing-masing. Bagi agama Islam, Bapak Andrik Fiyono dan Bapak Fuad memberikan pengajaran tentang ajaran agama Islam. 

Sementara itu, untuk yang non muslim kegiatan keagamaan bersama guru pendamping masing-masing sesuai dengan agamanya untuk agama Hindu, Ibu Susi memberikan materi yang mendalam tentang ajaran Hindu, dan untuk agama Kristen, Ibu Ika, Ibu Linda, Ibu Reni, serta Bapak Frids turut berperan dalam memberikan wawasan keagamaan kepada siswa.

Ibu Tisna Hestiningtyas, M.Pd, selaku kepala sekolah, memberikan dukungan penuh terhadap program mulia ini. Beliau berharap kegiatan ini dapat membantu siswa untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan dan menjadi sarana untuk memperkuat karakter dan kedisiplinan siswa. Selain itu, Bapak Onggio, selaku Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, dengan semangat terus memotivasi siswa untuk mengikuti kegiatan ini dan mengambil manfaat sebesar-besarnya selama bulan Ramadhan.

Dengan adanya kegiatan keagamaan ini, diharapkan para siswa dapat meningkatkan kualitas spiritual mereka dan menjaga semangat kebersamaan selama bulan suci Ramadhan. Program ini juga menjadi salah satu bentuk komitmen SMKN 13 Malang dalam membentuk siswa yang tidak hanya unggul dalam akademik, tetapi juga dalam keimanan dan karakter.

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *